Refleksi : Para caleg krocok pasti kalah sebab uangnya krocok dan kesempatan gerak berkampanye pun krocok, kalau partai kelas berada banyak duit masalahnya lain, karena seandainya tidak berhasil dipilih tetap masih ada kesempatan untuk dapat jabatan empuk yang diberikan oleh partainya. Pemilu kali ini akan lebih memperkokok kekuasaan negara berada dalam beberapa keluarga.
Rumah sakit jiwa (RSJ) di beberapa daerah, seperti RSJ Jatim, RSJ Palembang, dan RSJ Bandung siap menampung para caleg yang terkena gangguan jiwa (psikotik) setelah gagal mendapat kursi DPR, DPRD, dan DPD.
Menurut Direktur RSJ Menur Jatim dr Hendro Riyanto Sp KJ, MM, potensi gangguan kejiwaan dari para caleg saat ini lebih besar sebab mereka tidak hanya bersaing dengan para caleg dari partai lain, tetapi juga caleg dari sesama partai.
Hal senada diungkapkan sebuah penelitian dari ahli jiwa RS Hasan Sadikin Bandung dan dirilis akhir pekan lalu, yang menyebutkan, sangat mungkin caleg yang tidak lolos bisa gila karena frus- trasi.
Yang menjadi pertanyaan adalah begitu besarnya beban mental yang dihadapi oleh para caleg, sehingga sampai menimbulkan guncangan jiwa yang begitu hebat, ataukah semua terkait dengan biaya yang begitu tinggi sehingga caleg yang kalah tidak dapat menerima kenyataan, karena tenaga, biaya, dan pikiran terkuras untuk kompetisi legislatif.
Nining Suprapto
Jalan Perdatam, Pancoran, Jaksel
No comments:
Post a Comment