SBY: Hati-Hati Keluarkan Pernyataan!

SBY: Hati-Hati Keluarkan Pernyataan!
JAKARTA - Terkait dua pasangan capres-cawapres yang belum mau menerima hasil sementara quick count, capres Susilo Bambang Yudhoyono mengingatkan. Menurutnya sudah seharusnya berbagai pihak berhati-hati dalam mengeluarkan pernyataan terkait Pilpres.

"Mesti berhati-hati untuik mengeluarkan pernyataan bahwa pemilu tidak transparan dan demokratis," kata SBY saat menggelar jumpa pers di kediamannya, Puri Cikeas, Bogor, Rabu (8/7/2009).

Semua pihak lanjutnya memang berhak menyampaikan pernyataan dan menilai apakah pemilu ini demokratis, tranparan atau tidak. Namun jika ada permasalahan, sudah selayaknya disampaikan ke lembaga yang mengurusi pelaporan.

Pemilihan Presiden kali ini, menurut  SBY, sudah sangat transparan. Kecuali saat pemilih memebrikan suaranya di bilik suara.

"Ada pengawasnya, pengamatnya, baik dari dalam maupun luar negeri. Di Pemilu saat ini sudah sangat demokratis, jangan sampai kita melakukan upaya-upaya yang justru tidak demokratis," tuturnya. (hri)
-----------------------
Notes :
Hati-hati bisa kena gebuk lho?!

No comments:

Archives