Umat Islam Mesti Bijaksana Sikapi Eksekusi Amrozi Cs

Semarang (tvOne)

Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah Tafsir meminta umat Islam bijak dan proporsional dalam menyikapi eksekusi pelaku Bom Bali, Amrozi, Mukhlas, dan Imam Samudra.

"Karena hukuman mati itu sudah menjadi keputusan hukum, sebaiknya kita hormati keputusan itu. Tidak perlu demonstratif menyikapi eksekusi itu," katanya dalam percapakan via telepon di Semarang, hari ini.

Menurut Tafsir, tindakan Amrozi, Mukhlas, dan Imam Samudra, serta pelaku terorisme lain yang mengatasnamakan agama tidak bisa dianggap menjalankan ajaran agama sehingga begitu mudah mengklaim mati sebagai syuhada atau mujahid.

Manusia, seharusnya melihat kasus Amrozi dan kawan-kawan dari perspektif empiris sehingga kalau pengadilan sudah menyatakan bersalah dan pelakunya mengakui tindakannya, putusan pengadilan harus dihormati, papar dosen IAIN Wali Songo Semarang itu

Menurutnya, persoalan seseorang mati sebagai syuhada atau tidak adalah bukan wilayah penilaian manusia, tetapi sepenuhnya milik Allah SWT.

Orang layak dihukum mati jika yang bersangkutan membunuh manusia lain dan berbuat kerusakan dan apa yang telah dilakukan oleh Amrozi dan kawan-kawan justru telah menyebabkan kematian banyak orang, demikian Tafsir.

Pendapat senada disampaikan Wakil Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah, Abu Hapsin.

Abu meminta seluruh warga NU dewasa menyikapi kasus Amrozi cs dengan tidak mudah terprovokasi dan ajakan manipulasi jargon-jargon keagamaan untuk kepentingan tertentu.

"Saya meminta semua warga NU tenang, tetap waspada dan tidak terpancing dengan kepentingan-kepentingan tertentu," kata Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Jateng ini.

Abu menilai, upaya yang dilakukan negara adalah langkah terbaik demi kelangsungan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Sementara itu, Sabtu malam ini (8/11), suasana dan aktivitas di Dermaga Widyapura, lokasi penyeberangan menuju Pulau Nusakambangan, mengindikasikan eksekusi terhadap tiga terpidana mati kasus Bom Bali itu benar-benar akan dilakukan.
clipped from www.tvone.co.id
Umat Islam Mesti Bijaksana Sikapi Eksekusi Amrozi Cs
November 08,2008
 blog it

No comments:

Archives